TV BERUANG CLUBS
Would you like to react to this message? Create an account in a few clicks or log in to continue.

HIBURAN TOPENG MONYET MASIH DIMINATI WARGA

Go down

HIBURAN TOPENG MONYET MASIH DIMINATI WARGA Empty HIBURAN TOPENG MONYET MASIH DIMINATI WARGA

Post  Admin Mon Feb 07, 2011 10:07 pm

HIBURAN TOPENG MONYET MASIH DIMINATI WARGA 180808_144276208966094_100001511463586_264761_6205360_n

Setelah sempat termakan hiburan modern , atraksi topeng monyet tampaknya kembali diminati warga Balikpapan , Kalimantan Timur. Buktinya ,atraksi topeng monyet di lapangan merdeka ini menjadi tontotan menarik warga yang sedang berolah raga .
aksi ruben , monyet cilik saat beraksi memperlihatkan kemampuannya di depan warga di lapangan merdeka jalan Jenderal Sudirman Balikpapan. Aksi ruben si monyet cilik ini tak kalah menariknya saat sedang menaiki motor mininya menghibur warga yang tengah santai sambil berolah raga dengan sepeda roda tiganya monyet cilik ini beraksi dan melaju layaknya pengendara motor pada umumnya.

Dipandu dengan musik tradisional bernuansa bali , ruben beraksi mempertontonkan kebolehannya. Mulai mengendarai sepeda roda tiga , bermain kuda lumping , menjadi tentara , menunaikan iabdah solat hingga mengandari motor mini dilakukan ruben. Uniknya , aksi ruben mengendarai motor balap mini ini layaknya pembalap motor sungguhan. Dengan menggunakan helm , ruben menunggangi motornya seperti pembalap motogp yakni valentino rossy.

Aksi ruben si monyet cilik ini pun menjadi hiburan tersendiri bagi warga yang tengah bersantai atau pun sedang berolah raga. Tak terkecuali anak anak yang berolah raga dan tampak antusias menyaksikan atraksi ruben si monyet cilik ini.

Dalam aksinya ini , pemilik monyet menyodorkan kaleng untuk tempat uang saweran yang dibawa sang monyet kepada para penonton. Atraksi ruben si monyet cilik ini tentu saja mendapat sambutan warga , khususnya anak anak. Menurut salah satu pemandu topeng monyet , udin , hiburan topeng monyet ini berasal dari jawa barat yang sengaja didatangkan ke balikpapan untuk menghibur warga.

Setiap penampilan , udin dan rekan rekannya mendapatkan hasil yang cukup lumayan ,namun hasil yang diperoleh selanjutnya dibagi bertiga. Dalam sehari , penghasilan dari menghibur warga dengan menampilkan atraksi ruben si monyet cilik ini bervariasi. Pemandu topeng monyet , udin , mengatakan penghasilan dalam sehari tidak menentu kadang dapat 300 ribu kadang kurang dan hasil itu dibagi bertiga.


Admin
Admin

Jumlah posting : 293
Registration date : 21.10.07

https://brtv.indonesianforum.net

Kembali Ke Atas Go down

Kembali Ke Atas

- Similar topics

 
Permissions in this forum:
Anda tidak dapat menjawab topik